Wajib Tahu Sebelum Beli, Ini Kelebihan dan Kekurangan realme C15



Senin, 19 Juli 2021 - 16:46:04 WIB



Ist
Ist

JAMBERITA.COM- Di tahun 2020 lalu, tepatnya pada bulan Juli, realme merilis ponsel barunya yang bernama realme C15 yang disebut-sebut sebagai raja dari segala ponsel di kelas entry level.

Lalu, apa kelebihan dari Realme C15 ini, sampai- sampai pihak realme sendiri yang mengklaim bahwa ponsel ini adalah rajanya dari ponsel entry level? Apakah spesifikasi realme C15 begitu mewah? Yuk simak dulu ulasan kelebihan serta kekurangan ponsel realme c15 berikut ini agar Anda bisa memutuskan apakah ingin beli ponsel ini atau skip cari model yang lebih baru lagi.

Kelebihan realme C15

1. Kapasitas Baterai yang Besar

Realme C15 memang tergolong ponsel yang memiliki harga murah, namun dari harganya yang murah jangan anggap remeh terkait spesifikasi realme C15. Hal ini karena bisa dibilang ponsel ini sangat berkompeten untuk ponsel entry level.

Realme C15 dilengkapi dengan baterai yang jumbo berkapasitas 6000 mAh. Di segmen yang sama dan harga yang sama paling besar ponsel akan memiliki baterai berkapasitas 5000 mAh saja.

Dengan kapasitas baterai sebesar itu, anda bisa main youtube, game, menelepon dengan durasi yang lama tanpa ribet harus mengisi baterai. Bahkan ponsel realme c15 bisa bisa bertahan selama 2 bulan dengan keadaan ponsel stand by.

Fitur power saving juga disematkan dalam ponsel ini sehingga bisa memperkuat daya tahannya lebih lama. Jika Anda mendiamkan ponsel ini dalam keadaan stand by dan fitur tersebut aktif, maka ponsel ini bisa bertahan selama 2.9 hari walau kapasitas baterainya hanya sedikit lagi misalnya 5%.

2. Dilengkapi Fast Charging 18W

Tidak hanya daya tahan baterai saja yang menjadi kelebihan realme c15 ini, dalam spesifikasi realme C15 ini pihak produsen menambahkan kemampuan pengisian 9V/2A atau 18W. Dengan fitur ini menjadikan proses pengisian baterainya menjadi lebih cepat.

Setidaknya dengan adanya fitur ini proses pengisian daya hingga penuh hanya memakan waktu 3 jam saja. Ini adalah hal baik jika proses pengisian baterai secara normal akan memakan waktu sampai 6 jam untuk daya baterai sebesar ini.

3. Bisa Berfungsi Sebagai Powerbank

Membicarakan soal daya tahan baterai seolah-olah tidak ada habisnya untuk realme, pasalnya selain memiliki kapasitas yang jumbo, ternyata ponsel ini bisa anda gunakan untuk dijadikan power bank loh!

Berkat fitur reverse charging yang dimilikinya dengan besara 6.5 watt. Ponsel realme bisa berubah fungsi menjadi sebuah power bank dadakan ketika rekan kerja dan yang lainnya memerlukan daya baterai untuk ponselnya.

Fitur ini tidak hanya ada di realme C15 saja, namun sekarang hadir di beberapa seri Realme C yang lainnya seperti C3 dan C11. Keren bukan ?

4. Kapasitas Penyimpanan Internal yang Besar

Anda pastinya sudah mengetahui bahwa penyimpanan internal sangat penting untuk menampung aplikasi yang terpasang di ponsel. Maka jika berbicara media penyimpanan internal yang besar, realme C15 ini dilengkapi dengan kapasitas media penyimpanan hingga 128GB.

Bisa dibilang kapasitas ini paling besar untuk ponsel harga murah. Pasalnya ponsel di kelas yang sama misalnya Redmi 9 dengan harga yang hampir sama juga hanya dibekali dengan media penyimpanan sebesar 64 GB saja.

Ada banyak varian yang bisa anda pilih misalnya saja varian Realme C15 64GB/4GB, 128GB/4GB. Anda bisa cek langsung beberapa varian tersebut secara detail lengkap dengan harganya di blibli. realme C15 juga mendukung memori eksternal secara khusus yang bisa dipasangkan microSDXC sampai dengan kapasitas 256 GB.

5. Quad Kamera Berkualitas

Kelebihan berikutnya adalah Realme C15 dilengkapi quad camera yang berkualitas. Lensa yang dimiliki dari keempat kamera ini meresolusikan 13MP dengan disertai tiga lensa yang lainnya yaitu sensor ultra lebar 8 MP, kamera hitam putih dengan resolusi 2 MP dan lensa lainnya 2 MP yang memiliki fungsi untuk menambahkan efek di foto.

Fitur yang ada pada kameranya dilengkapi kemampuan Super Night Scape, fitur ini berguna ketika anda memfoto di daerah yang minim cahaya. Fitur Chroma Boost yang berfungsi untuk detail warna yang lebih tajam dan expert mode agar sensai ketika menggunakannya layaknya DSLR dan banyak fitur yang lainnya.

Kekurangan Smartphone Realme C15

Meskipun ada banyak kelebihannya, ternyata spesifikasi realme c15 jauh dari kata sempurna, tetap saja ada kekurangannya dan mungkin ini bisa jadi pertimbangan juga. Apa saja? Simak ulasannya di bawah ini.

1. Layar Belum Menggunakan Full HD+

Ponsel yang satu ini memiliki layar yang resolusinya kalah dengan pesaingnya, y aini merupakan kekurangannya sih. realme C15 hanya dilengkapi dengan layar beresolusi HD+ saja atau lebih tepatnya layar berukuran 720 x 1560 piksel dan rasionya sebesar 20:9.

Bisa dibilang sebagian pengguna mungkin akan kecewa dengan resolusi yang diberikan, karena ponsel Redmi 9 saja yang menjadi pesaingnya memiliki layar yang full HD+.

2. Tidak Bisa Menonton Netflix HD

Jika anda termasuk seseorang yang salah satu hobinya adalah menonton Netflix, mungkin ponsel ini tidak direkomendasikan. Kenapa ? Karena spesifikasi realme C15 ini hanya memiliki Widevine L3 sehingga ketika anda sudah berlangganan Netflix yang HD, ponsel ini hanya mentok di resolusi 720 piksel.

3. Kualitas Chipset Kurang Bertenaga

Spesifikasi realme C15 ini memang masih ada kekurangan dalam hal chipset. Ponsel ini dilengkapi dengan chipset Helio G35 dengan manufakturnya 12 nm. Jika dibandingkan dengan harga ponselnya yang hampir mendekati 2 juta, chipset jenis itu bukan yang terbaik.

Nah itulah tadi info mengenai kelebihan dan juga kekurangan realme c15 yang bisa jadi bahan pertimbangan apakah Anda ingin beli ponsel ini atau tidak. Jika tertarik, Anda bisa mendapatkan dengan mudah lewat situs Blibli.com lho!

 





Artikel Rekomendasi